Subscribe

RSS Feed (xml)

Powered By

Skin Design:
Free Blogger Skins

Powered by Blogger

Senin, 25 Oktober 2010

Karakter Remaja (part 2)

Remaja Muslim yang Unik

            SC yang dimiliki oleh seorang remaja muslim, yaitu memiliki kecenderungan untuk ta’at kepada Allah, dan keta’atan itu sangat tergantung kepada usaha-usaha yang kita lakukan untuk mewujudkannya. Maka  apa bedanya dengan remaja non-Muslim yang lain – yang apabila mereka ditanya akan ke-Imanan-nya kepada Allah, mereka akan menjawab : “ Saya percaya dan yakin bahwa Allah itu memang ada”. Lantas, dengan kepercayaan dan keyakinannya tersebut, mereka nggak jauh beda dong dengan kita-kita ?
Allah berfirman dalam surah Al Baqarah (2) ayat 62 :

 “Sesungguhnya orang-orang mukmin, orang-orang Yahudi, orang-orang Nasrani dan orang-orang Shabiin (orang-orang yang mengikuti syari'at nabi-nabi zaman dahulu atau orang-orang yang menyembah bintang atau dewa-dewa), siapa saja diantara mereka yang benar-benar beriman kepada Allah, hari Kemudian dan beramal saleh, mereka akan menerima pahala dari Tuhan mereka, tidak ada kekhawatiran kepada mereka, dan tidak (pula) mereka bersedih hati.”

Seorang Yahudi, Nasrani, ataupun Shabiin pasti akan merasa senang setelah membaca ayat ini. Mereka ternyata diberi kesempatan oleh Allah untuk bisa memperoleh pahala dari Allah subhana wa ta’ala, ya….. cukup dengan beriman kepada Allah, hari akhirat, serta beramal sholeh saja.


Ada kekeliruan mereka dalam mengartikan dan memaknai ayat ini. Berbicara tentang keimanan kepada Allah, berarti kita akan berbicara dengan 3K , yaitu:                    
Keimanan kepada Rububiyah Allah,
                        Keimanan kepada uluhiyah Allah,
                                    Keimanan kepada Asma wal Sifat

             Keimanan kepada Rububiyah Allah
            Maksudnya, meyakini bahwa Allah yang menciptakan segala sesuatunya (alam semesta beserta seluruh isinya), Allah yang memberi rizki semua manusia, binatang, dan makhluk lainnya, serta Allah pula yang menguasai dan mengatur alam semesta ini.
Allah berfirman dalam surah Az Zumar (39) ayat 62, dan surah   Hud (11) ayat 6 :

 “Allah menciptakan segala sesuatu dan dia memelihara segala sesuatu.”

 “ Dan tidak ada suatu binatang melata ( seluruh makhluk Allah yang bernyawa ) pun di bumi melainkan Allah-lah yang memberi rezkinya, dan dia mengetahui tempat berdiam ( tulang sulbi/dunia ) binatang itu dan tempat penyimpanannya ( rahim/akhirat ). semuanya tertulis dalam Kitab yang nyata (Lauh mahfuzh).
            Keimanan Rububiyah adalah keimanan semua orang dan tidak ada satu orang dari ummat mana pun yang menyangkal hal ini, termasuk orang-orang Yahudi, Nasrani, dan Shabiin.


Keimanan kepada Uluhiyah Allah
            Maksudnya, setelah meyakini bahwa Allah yang menciptakan, Allah yang memberi rizki, serta Allah pula yang menguasai dan mengatur segala sesuatunya, maka keyakinan itu harus dibuktikan melalui perbuatan, dan perbuatan inilah yang menjadi Indikator bahwa seseorang telah mentauhidkan, mengEsakan, dan mengImani Uluhiyah Allah.  Adapun perbuatan yang disyari’atkan adalah berdo’a, bernadzar, berkurban, berharap (raja’), takut (rahbah), tawakkal, senang (raghbah), dan bertaubat (inabah).

             Keimanan kepada Asma wal Al sifat Allah
            Maksudnya, meyakini bahwa Allah subhana wa ta’ala memiliki nama-nama dan sifat-sifat khusus sebagai satu-satunya sang Pencipta, pemberi rizki, serta penguasa dan pengatur seluruh alam semesta beserta seluruh isinya termasuk manusia, tumbuhan dan binatang, dan tidak ada sesuatu pun yang bisa menyerupai nama dan sifat tersebut.   
Allah subhana wa ta’ala berfirman dalam surah Asy Syuura (42) ayat 11 :

 “Tidak ada sesuatupun yang serupa dengan Dia, dan Dia-lah yang Maha mendengar dan Melihat.”
Dari penjelasan di atas dapat kita bedakan antara remaja Muslim dengan remaja non- Muslim, yaitu meskipun mereka (non-Muslim) meyakini akan adanya Allah, tetapi mereka tidak membuktikan keyakinannya tersebut melalui perbuatan-perbuatan, atau dengan kata lain, meskipun mereka berIman kepada rububiyah Allah, tetapi mereka tidak berIman kepada Uluhiyah dan Asma wal Sifat Allah subhana wa ta’ala seperti halnya dengan kita.
            Sebagai seorang remaja muslim yang telah bersaksi bahwa tiada Tuhan selain Allah subhana wa ta’ala dan nabi Muhammad adalah utusan Allah, maka dialah yang seharusnya pertama kali mewujudkan Self Character (SC) tersebut.
           
            Dengan kesaksian bahwa tiada Tuhan selain allah, maka hal-hal yang sangat menonjol adalah meng_esakan Allah dan tidak menyekutukannya dengan apapun. Jika kita sudah meyakini hal tersebut, maka sudah sewajarnya juga kita meyakini bahwa Allah-lah yang menciptakan kita dengan segala perangkat (bodyware) yang kita miliki, plus dengan aturan-aturan yang Allah berikan kepada kita, dalam rangka mewujudkan keta’atan kepada Allah SWT, atau dengan kata lain, untuk mewujudkan Self Character. Self Character, Bodyware, dan The Rule adalah satu kesatuan yang tidak dapat terpisahkan. Self Character akan terwujud apabila Rule-nya kita patuhi, dan Bodyware adalah perangkat yang dapat kita gunakan untuk mematuhi Rule tersebut. Agar loe mudah memahaminya, gue akn berikan gambaran Ilustrasi singkat.
Hari ini loe mau ke Sekolah, sekolah ini adalah tujuan loe. Untuk sampai ke sekolah, loe harus melewati jalan poros yang jaraknya kurang lebih 10 KM, Jalan poros yang jaraknya 10 KM ini adalah Rule-nya. Dan Alat atau Bodyware yang digunakan adalah Angkutan kota, motor, mobil, dll.
Untuk sampai ke tingkat Ta’at kepada Allah SWT, loe harus melaksanakan apa-apa yang telah Allah perintahkan, dan untuk melaksanakan perintah tersebut, loe bias menggunakan BodyWare yang telah Allah berikan.

Self Character
·        Ta’at kepada Allah.
·        Beribadah kepada Allah.
·        Beramal Shaleh, dll.

Rule-nya
·        Al Qur’an.
·        Al Hadits atau As Sunnah
·        Ijma’, Qiyas

BodyWare-nya
·        Hati (Spirituality)
·        Ilmu pengetahuan (Intelectuality)
·        Jasmani (Mentality)

Rilis Ghiffary (Jangan Pernah Menyalahkan Cinta,  Karena Cinta Tak Pernah Salah)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar